Tentang Alien dan Alasan Kedatangannya

by - 5:19 PM

Mungkin dia bagian dari kerumitan hidup, yang datang tiba-tiba tapi pake cara yang tak terduga. Atau mungkin dia itu alien yang menjelma jadi manusia membawa suatu misi dari planetnya *tapi kenapa juga dia harus dateng ke indonesia ya. Sudaah abaikan *. Tapi saya yakin 100% dia manusia asli kok, bukan jelmaan alien. Haha.

Saya tetap menyebutnya 'Alien' bukan tanpa alasan. You know what? Dia bener bener makhluk asing yang tiba tiba datang di kehidupan saya. Nyaris tiba tiba. Jika ditanya 'kok bisa?'. Maka saya cuma bisa menggeleng. Semua terjadi begitu saja dan begitu cepat. Engga ada analisis ilmiah mengapa hal ini terjadi.

Diantara kerumitan hidup yang pernah saya temui mungkin dia salah satu yang paling indah. Diantara problematika hidup yang pernah saya temui mungkin dia salah satu yang paling berkesan. Yaah... Meskipun saya belum mengenalnya lebih jauh. Meskipun sangat sedikit informasi yang bisa saya dapatkan darinya. Meskipun kami harus tersekat ruang dan waktu. *Ciiee, LDR nii yee*

Saya sedang jatuh cinta? Iya, mungkin benar. Saya jatuh cinta pada dia yang telah membuat saya nyaman berbagi cerita. Walaupun dia hanya menanggapi saya sekadarnya, malah sering kali saya harus to the point untuk menyampaikan maksud saya.

Tapi itu bukan masalah... Buat saya, bertemu orang seperti dia adalah anugerah. Mungkin bukan bertemu, kami saling menemukan *Hahaha, bahasa yang paling saya sukai*. Jelas ini takdir, bukan kebetulan. Jelas ini skenario Tuhan, bukan sketsa manusia.

Mungkin... Mungkin ini alasannya, kenapa Tuhan berkali-kali mendatangkan orang-orang kurang tepat di kehidupan saya. Supaya saya lebih peka untuk menemukan dia. Supaya pada akhirnya saya fokus untuk menemukannya.

Do'akan ya... Saya sedang berusaha mengikhtiarkannya dalam setiap do'a, sujud dan ruku' saya. Meski belum tahu akhirnya, saya akan terus berbaik sangka pada-Nya. Semoga dia pun sama, sedang mengikhtiarkan saya dalam setiap do'a, sujud dan ruku' nya... Terimakasih, Rabb

Senja di bulan Ramadhan, 280615

You May Also Like

0 komentar

©