10+ Produk Skincare untuk Kulit Kering-Normal, Bikin Nyaman di Wajah!

by - 5:00 AM



Produk skincare saat ini ada banyak banget. Saking banyaknya gak jarang bikin pengen nyoba satu-satu tapi takut banget kalo efeknya bikin kulit wajah jadi jerawatan, iritasi, atau bruntusan.

Mungkin, disclaimer dulu dari awal, saya pake produk ini udah 6 bulanan lebih. Sebelumnya sempat ganti-ganti banyak produk. Efeknya ya, bikin kulit jadi kurang nyaman.

Katanya, dr. Heather Rogers, jika urutan penggunaan skincare tidak benar, maka perawatan terhadap kulit tidak akan maksimal. Hanya sebagain kecil saja dari bahan-bahan yang terkandung dalam produk tersebut, yang diserap kulit.

Selain itu, dalam artikel dermstore.com yang berjudul In What Order Do I Apply My Skin Care Products? disebutkan bahwa setiap orang punya kulit yang unik. Dengarkan kulitmu dan temukan apa yang paling cocok dan nyaman untuk kulitmu.

Kamu pasti udah paham, kan? Bisa jadi yang cocok buat kulit saya, sangat mungkin untuk tidak cocok di kulit kamu. Jadi, saya share berdasarkan apa yang kulit saya rasakan, ya.

1. Bersihkan Kulit dengan Cleanser dan Toner


Ini sih tentu aja produk yang wajib banget digunakan saat pagi dan malam sebelum mengaplikasikan produk lainnya. Nah, saat ini saya lebih nyaman menggunakan Wardah Lightening Cleansing Milk. Setelah itu menggunakan Wardah Lightening Face Toner.

Kenapa gak pake face wash, sih? Kan sama-sama buat bersihin muka. Nah, saya menemukan artikel tentang perbedaan cleanser dan face wash. Yuk, langsung simak!

  • Face wash digunakan untuk seseorang dengan kulit sensitif berminyak, karena dapat melarutkan dan memecah minyak, kotoran, dan debu.
  • Cleanser direkomendasikan untuk kulit kering dan sensitif, karena memiliki efek melembapkan dan menyegarkan pada kulit.

2. Nutrisi Kulit Wajah dengan Essence dan Serum

Langkah berikutnya setelah mengaplikasikan cleanser dan toner, saya menggunakan essence dan serum. Produk yang saya gunakan Wardah White Secret Pure Treatment Essence untuk penggunaan pagi dan malam.

Sedangkan serum pagi saya pakenya Implora Luminous Brightening Serum dan untuk serum malamnya pake Implora Midnight Serum. 

Sebenarnya, gak harus pake essence dan serum secara bersamaan sih. Gimana cocoknya aja untuk kulitmu. Mungkin hal ini bisa jadi referensi bacaan, siapa tahu masih galau mau pilih essence, serum atau face oil.

  • Face essence banyak juga yang menyamakannya dengan toner, padahal produk satu ini punya kandungan bahan yang relatif lebih lembut dan bernutrisi dibandingkan toner. Essence dapat mempertahankan kelembapan kulit dan mempersiapkan kulit untuk masuk ke perawatan berikutnya.
  • Serum memiliki konsentrasi bahan aktif yang tinggi. Serum bukanlah pelembap. Serum biasanya memiliki kandungan tertentu seperti anti-agingbrightening, dsb. Gunakan serum setelah menerapkan essence dan tunggu setidaknya 10 menit, lalu aplikasikan pelembap.
  • Face oil dapat digunakan dengan atau sebagai pelembap. Untuk kulit berminyak, sebagiknya perlu dikonsultasikan produk face oil yang tepat. Face oil dapat ditambahkan sebagai tahapan terakhir skincare di malam hari. 

3. Menjaga Kulit Tetap Lembap dengan Moisturizer

Kondisi kulit seperti apa pun tetap membutuhkan pelembap alias moisturizer. Penggunaan pelembap sangat efektif saat diaplikasikan ketika kulit masih lembap agar dapat mengunci hidrasinya.

Jika sedang melakukan perawatan untuk beberapa spot jerawat di wajah, sebaiknya memang tidak mengoleskan pelembap di area tersebut agar tidak mengganggu bahan aktif untuk mengobati jerawat.

Kalo katanya dokter kulit, dr. Sandra Kopp, meskipun tubuh kita memiliki sistem pelumas alami yang terdiri dari kelenjar yang mengeluarkan sebum, namun kebanyakan dari kita butuh ekstra hidrasi setelah terkena sinar matahari, cuaca dan bahan kimia keras yang merusak kulit.

  • Night cream biasanya dapat mengandung bahan-bahan yang menghidrasi kulit dan membantu mengatasi masalah penuaan. 
  • Sleeping mask biasanya diformulasokan untuk penggunaan semalaman dan digunakan untuk membuat kulit lebih tenang dan terhidrasi dengan lebih intens.
  • Night cream maupun sleeping mask pun biasanya mengandung bahan-bahan yang sama. Kalau katanya dr. Lorscher, menggunakan salah satu atau keduanya secara bergantian dapat secara efektif meningkatkan regimen dan membantu mengatasi penuaan dini.

Nah, untuk moisturizernya, saya menggunakan Wardah Crystal Secret Brightening Day Cream dan  Wardah Crystal Secret Bright Activating Night Cream. Ini kalau kondisi kulitnya lagi normal-normal aja.

Biasanya kalau kondisi kulit lagi berasa kering banget, saya juga aplikasikan Nature Republic Aloe Vera 92% Soothing Gel dan Wardah Crystal Secret Brightening Day Cream di pagi hari.

Begitupun kalau malam harinya dan kondisi kulit terasa kering banget, saya aplikasikan Viva White Waterdrop Sleeping Mask dan  Wardah Crystal Secret Bright Activating Night Cream.

Sebenarnya, penggunaan night cream dan sleeping mask itu gimana sih? Well, mungkin referensi di bawah ini bisa sedikit mencerahkan:

4. Jangan Lupa Gunakan Sunscreen di Pagi Hari

Penggunaan sunscreen sangat dibutuhkan sebagai langkah terakhir untuk skincare di pagi hari. Fungsinya, tentu saja untuk melindungi kulit dari sinar UV. 

5. Lengkapi dengan Lip Balm atau Lip Mask

Ini perawatan rutin untuk bibir agar tetap sehat. Saya biasanya banyak nyobain lip balm dari berbagai merek. Kebetulan yang saat ini masih ada adalah Lip Ice Sheer Color Lipgloss Lip Balm untuk pagi atau malam.

Atau biasanya kalau malam hari, saya pakenya Emina Lip Mask. Kali ini juga belum beli lagi, sih, jadi gak ke foto juga.

Buat tingkatin mood, kadang kalo abis skincare-an pagi, saya juga pake lipstik tipis-tipis. Kebetulan yang ada di foto ini Focallure Lacquer Lipstick yang teksturnya ringan banget. Saya punya yang shade 16, warnanya gemes.

Rajin Skincare, Bikin Kulit Glowing

Ada saat-satnya skincare-an itu rasanya malesin banget. Apalagi kalau seharian udah aktivitas dan ke sana-kemari. Kalau udah gini ceritanya, cukup yang basic aja. Cleanser, toner, dan pelembap. 

Minimal wajah gak dibiarin gitu aja. Kebayangkan, kalau gak dibersihin semua kotoran, minyak, dan debu bisa jadi sumber jerawat. Yuk, semangat skincare-an, Buuun~


>> Referensi:
https://www.dermstore.com/blog/in-what-order-do-i-apply-my-skin-care-products-infographic/
https://www.cosmopolitan.com/style-beauty/beauty/a25372431/what-order-to-apply-skincare-products/
http://www.differencebetween.net/miscellaneous/fashion-beauty/difference-between-face-wash-and-cleanser
https://www.femina.in/beauty/skin/face-oil-vs-serum-vs-essence-whats-the-difference-192880.html
https://www.dermstore.com/blog/top_ten/sleeping-mask-night-cream-benefits/

>> Sumber gambar:
https://www.pexels.com/photo/calm-woman-with-face-cream-5069395/


You May Also Like

0 komentar

©